WISATA, gotasik.com – Bukit Pasir Angin di Tasikmalaya, merupakan destinasi wisata alam yang menawarkan pengalaman seolah-olah berada di atas awan.
Terletak di Kampung Cigarukgak, Sinarjaya, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, bukit ini menawarkan pemandangan spektakuler dari ketinggian.
Dari Bukit Pasir Angin, pengunjung dapat menikmati panorama Kota Tasikmalaya yang memukau. Terutama, saat malam hari.
Keindahan ini, memberikan pengalaman visual yang berbeda dan menarik bagi para wisatawan.
Saat cuaca cerah, pemandangan matahari terbit dan terbenam di sini menjadi semakin menawan.
Udara yang sejuk dan berkualitas tinggi di dataran tinggi ini juga, menambah kenyamanan saat bersantai.
Tak hanya menawarkan pemandangan, Bukit Pasir Angin juga menjadi tempat favorit bagi para pecinta otomotif dengan adanya Grass Track.
Aktivitas yang melibatkan balapan di trek tanah ini, menjadi daya tarik tersendiri.
Berbeda dengan Motocross, Grass Track menggunakan motor dengan kapasitas mesin antara 110 cc hingga 125 cc, menawarkan sensasi adrenalin yang menantang.
Bagi para penggemar camping, bukit ini juga menyediakan tempat yang ideal.
Saat malam hari, pengunjung dapat menikmati keindahan bintang-bintang yang bersinar di langit, dipadu dengan kerlap-kerlip lampu kota di bawah.
Popularitas Bukit Pasir Angin meningkat setelah foto-foto menawannya viral di media sosial.
Banyak wisatawan, terutama kaum muda, kini berkunjung untuk menikmati pemandangan indah dan spot foto yang menarik.
Cocok buat Camping
Cecep (35) warga Kota Tasikmalaya, mengaku takjub dengan pemandangan bak menyaksikan kota lampu pada malam hari di lokasi ini.
“Luar biasa, kalau malam pemandangannya indah banget. Terus paginya kita bisa jogging dengan kualitas udara yang segar,” kata Cecep kepada gotasik.com.
Cecep merekomendasikan tempat ini bagi mereka yang ingin camping dan merasakan liburan yang tak hanya menyenangkan tapi juga mampu me-refresh pikiran.
“Kalau penat, jenuh dengan aktivitas kerja tempat ini cocok buat me-refresh kembali pikiran kita,” ucap Cecep.
Destinasi ini buka setiap hari dari pukul 09:00 hingga 17:00 WIB dengan tiket masuk sekitar Rp10.000 per orang.
Bagi yang ingin camping namun tidak membawa peralatan, tersedia fasilitas sewa peralatan di lokasi.***