HIBURAN, gotasik.com – Drama Korea terbaru berjudul Queen Woo yang telah tayang sejak 24 Agustus 2024 menyedot perhatian para pencinta Drakor di Tanah Air, termasuk di Tasikmalaya.
Serial bergenre saeguk atau drama sejarah dan action ini, menawarkan alur cerita yang menegangkan dan telah merampungkan total 8 episodenya.
Drama ini, digarap oleh sutradara Jeong So Gyo, yang sebelumnya pernah sukses dengan proyek-proyek Drakor lainnya.
Seperti Oh! My Gran; Perfect Game; dan Like Father, Like Son.
Skenarionya sendiri ditulis oleh Lee Byung Hak, yang dikenal mahir meramu cerita-cerita kompleks penuh intrik.
Alur Cerita Drakor Ratu Woo
Jeon Jong Seo berperan sebagai tokoh utama, yaitu Ratu Woo, sosok yang harus berjuang dan mempertahankan kekuasaannya. Setelah wafatnya Raja Gogukcheon, penguasa kesembilan dari kerajaan Goguryeo.
Drama ini, menggambarkan tantangan besar yang harus dihadapi oleh Ratu Woo di tengah pergolakan politik yang memanas pasca-kematian sang raja.
Cerita dimulai ketika Raja Gogukcheon meninggal dunia, dan meninggalkan kekosongan kekuasaan di kerajaan Goguryeo.
Lima suku utama yang ada di wilayah tersebut, segera terlibat dalam perebutan takhta, yang berpotensi mengacaukan stabilitas kerajaan.
Di bawah tekanan yang besar, Ratu Woo harus segera menemukan raja baru demi menjaga keutuhan kerajaannya.
Demi mempertahankan kekuasaannya, Ratu Woo memutuskan untuk menjalani pernikahan levirat.
Sebuah tradisi kuno, di mana seorang ratu menikahi saudara laki-laki suaminya yang telah meninggal.
Keputusan ini penuh dengan dilema, karena Ratu Woo harus merelakan kebahagiaannya demi melindungi kerajaan.
Lantas, apakah keputusan ini akan menyelamatkan Goguryeo atau justru membawa lebih banyak masalah? Itulah salah satu konflik utama yang akan dijawab dalam 8 episode di drama ini.
Fakta Drakor Queen Woo
Drakor Queen Woo ini, didasarkan pada kisah nyata seorang ratu dari Dinasti Goguryeo.
Salah satu kerajaan paling berpengaruh yang berdiri dari tahun 37 sebelum masehi hingga 668 masehi.
Goguryeo sendiri, dikenal sebagai kerajaan kuat yang menguasai sebagian besar wilayah Manchuria dan Semenanjung Korea bagian utara.
Kisah dalam drama ini terinspirasi dari sejarah Ratu Woo, yang juga dihadapkan pada tekanan besar untuk segera menemukan raja baru guna menghindari kekacauan di kerajaannya.
Seperti dalam cerita aslinya, Ratu Woo harus membuat keputusan sulit dalam waktu yang sangat singkat.
Hal ini karena, kelambatan sedikit saja bisa mengakibatkan keruntuhan Goguryeo.
Demikian ulasan mengenai sinopsis dan fakta dari Drakor Queen Woo.
So, jangan lewatkan kisah perjuangan Ratu Woo dalam menghadapi tantangan besar di era Goguryeo, dan sikat habis setiap episodenya.***